Resep Membuat Semur Daging Spesial

Resep Membuat Semur Daging Sapi Spesial - Memang membuat semur daging sapi sederhana enak dan spesial ini sangat mudah untuk dicoba dirumah. Tentunya bahan utamanya kita menggunakan daging sapi dengan kualitas yang sangat baik agar masakan semur yang kita buat dapat membuat  keluarga dirumah suka dengan masakan semur daging ini.

Semur daging juga bisa dihidangkan dengan bahan pelengkap yaitu kupat atau lontong yang sangat enak. Untuk mendapatkan rasa yang sedap anda bisa menambahkan kecap manis jika dirasa masih kurang. Penyajian semur daging sapi ini usahakan sejak masih hangat dan hidangkan dengan lontong.


Bahan yang digunakan membuat semur daging sapi spesial :
  • 1/2 kg daging sapi, iris iris tipis
  • 4 butir cengkeh
  • 6 sendok makan kecap manis (anda bisa menambahkan kecap jika dirasa kurang hitam)
  • 4 cm kayu manis
  • 750 ml air
  • 50 gram tomat potong potong kecil
Bumbu yang dihaluskan :
  • 4 butir kemiri
  • 7 butir bawang merah
  • 4 butir bawang putih
  • pala secukupnya
  • 1 sendok teh lada putih bubuk
  • 1/2 cm jahe
  • 2 sendok teh garam
Bahan taburan :
  • Bawang merah goreng
Cara membuat semur daging yang enak dan sederhana :
  1. Pertama yang kita lakukan adalah tumis bumbu yang telah kita haluskan hingga menjadi harum.
  2. Setelah itu masukkan daging yang telah dipotong potong, aduk aduk hingga kaku.
  3. Kita tambahkan kecap manis, cengkeh, tomat, kayu manis dan tentunya air.
  4. Masak semua bahan dengan menggunakan api kecil hingga daging sapi telah empuk dan kuah telah mengental.
  5. Setelah itu langkah terakhir dalam memasak semur daging yaitu angkat semur daging dalam wadah kemudian beri taburan bawang merah goreng.
Nah mudahkan membuat semur daging sapi sederhana enak dan lezat, semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua.