Resep Cara Membuat Bacem Hati Ampela

Resep Cara Membuat Bacem Hati Ampela. Resepmasakan13 akan memberikan resep cara membuat bacem hati ampela yang enak dan lezat. Mungkin bunda bingung membuat lauk pauk yagn disukai keluarga tercinta dirumah. Bunda bisa mencoba resep bacem hati ampela ini, kita membutuhkan 10 pasang hati ampela, kita bisa membelinya di penjual ayam dan pasar tradisional. Untuk menambahkan rasa lezat kita menambahkan air kelapa (khas membuat bacem), dauns alam, kecap manis dan bumbu lainnya. Pengolahan atau waktu memasak hati ampela ini tidak membutuhkan waktu yang lama kok, semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Jangan lupa untuk mencoba resep bacem lainnya yaitu :



Bahan bacem hati ampela :

  • 10 buah pasang hati dan empela
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 600 ml air kelapa
  • 2 buah mata asam jawa
  • 3 sendok makan gula merah sisir
  • 2 lembar daun salam
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 cm lengkuas kita memarkan
  • minyak untuk menggoreng
Bumbu yang dihaluskan :
  • 2 sendok teh ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 4 butir kemiri sangrai
Cara membuat bacem hati dan ampela :
  1. Kita aduk aduk dengan rata, air kelapa, hati ampela, gula merah, kecap manis, daun salam, asam jawa, garam, lengkuas dan bumbu yang dihaluskan.
  2. Kemudian masak diatas api kecil sambil ditutup, sambil sesekali kita aduk aduk dan biarkan hingga bumbu meresap.
  3. Setelah itu langkah terakhir adalah goreng hati ampela hingga kecokelatan matang.
Demikian resep cara membuat bacem hati ampela yang spesial, semoga resep bacem hati ampela ini dapat bermanfaat bagi kita semua.