Resep Cara Membuat Puding Coklat Almond Tahu Spesial. Puding yang biasanya identik dengan buah, kali ini di padu dengan tahu cina yang memiliki citarasa gurih, pastinya anda akan penasaran dengan rasanya. Selain manis, puding coklat ini juga gurih, sangat tepat di jadikan sebagai menu desert yang lembut dan enak.
Bahan utama :
- 200 gr tahu cina
- 300 gr gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1 bungkus agar agar bubuk
- 30 coklat bubuk
- 2 butir kuning telur
- 1200 ml susu cair
- Esense almond secukupnya
Bahan hiasan jika suka :
- Krim kocok secukupnya
- Keping Almond untuk taburan
- Blender susu cair dan tahu cina hingga lembut, lalu saring hingga halus.
- Di tempat berbeda, aduk agar agar, gula pasir, coklat bubuk dan garam, setelah rata lalu masukkan blenderan tahu secara perlahan hingga rata, masak di atas api sedang hingga mendidih, angkat.
- Ambil sedikit adonan lalu tuang ke dalam kuning telur, aduk hingga rata, lalu tuang kembali ke dalam rebusan puding, masak kembali di atas api sedang hingga mendidih, angkat dan tuang ke dalam gelas saji.
- Setelah dingin, semprotkan krim kocok lalu di taburi dengan keping almond, sajikan dingin.