Resep Gulai Iga Kambing Istimewa

Iga kambing adalah bagian dada kambing yang banyak diselimuti dengan daging yang memiliki rasa gurih yang enak, karena sebentar lagi Hari Raya Idul Adha, tak ada salahnya jika anda membuat gulai iga kambing yang memiliki citarasa gurih dan sedikit pedas, pastikan untuk tidak mencuci daging iga kambingnya agar bau prengus dalam kambing tidak terlalu terasa. sehingga rasanya akan lebih enak.


Bahan utama :

  • 700 gr iga kambing, potong potong
  • 3 lembar daun salam untuk merebus
  • 2 cm jahe, memarkan untuk merebus
  • 1 liter air
  • 3 butir cengkeh, sangrai
  • 2 buah kapulaga sangrai
  • 3 cm kayu manis
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 1/2 ibu jari lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 liter santan dan 250 ml santan kental dari 1 buah kelapa
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 4 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh ketumbar sangrai
  • 4 buah cabai merah besar
  • 3 cm kunyit
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh lada butiran
  • 1/4 sendok teh jintan, sangrai
Cara membuat gulai iga kambing :
  1. Masak air hingga mendidih, lalu masukkan iga kambing sambil di tambahkan dengan daun salam dan jahe, rebus hingga iga setengah matang, angkat iga lalu buang airnya.
  2. Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan daun jeruk, daun salam, lengkuas, jahe, kayu manis, cengkeh, kapulaga, hingga bumbu harum dan matang.
  3. Setelah bumbu matang, masukkan daging dan kecap manis, aduk hingga rata.
  4. masukkan santan encer lalu masak dengan api sedang sambil sesekali di aduk agar santan tidak pecah, masak hingga iga matang.
  5. Setelah daging iga matang, tambahkan dengan santan kental, lalu masak hingga kuah mengental dan oga menjadi lunak, angkat da sajikan.