Resep Ayam Woku Khas Manado

Ayam bumbu woku ini adalah ayam yang di padukan dengan beragam bumbu, rasanya sedikit pedas, dengan tambahan rempah daun, diantaranya adalah daun kunyit, daun pandan, daun kemangi, serta beragam rempah yang membuat ayam semakin istimewa, paling tepat bagi anda pecinta masakan pedas, makan dengan nasi putih hangat, serta di temani minuman dingin yang akan membuat anda semakin suka dengan hidangan ala manado ini. masak ayam dengan menggunakan api kecil, agar bumbu woku dapat meresap sempurna.


Bahan utama :

  • 1 kg ayam, potong potong
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 batang sereh, iris tipis
  • 1 lembar daun kunyit, iris tipis
  • 2 ikat daun kemangi, siangi
  • 1 buah tomat, iris
  • 1 lembar daun pandan, iris tipis
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 500 ml air
  • Minyak goreng
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 5 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 3 buah cabai merah besar
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 5 butir kemiri, sangrai
  1. Ayam yang telah di bersihkan, lumuri dengan air jeruk nipis, setelah itu diamkan beberapa saat, panaskan minyak lalu goreng ayam hingga matang, sisihkan.
  2. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, dan sereh, tumis bumbu hingga harum dan matang.
  3. Masukkan gula, garam dan air, aduk hingga rata. Tambahkan dengan ayam yang telah di goreng, aduk kembali hingga bumbu rata.
  4. Setelah mendidih, masukkan tomat, daun bawang dan kemangi, aduk hingga rata, masak hingga ayam matang dan bumbu meresap sempurna, angkat dan ayam bumbu woku siap untuk di sajikan.