Resep Sate Telur Puyuh Bumbu Kecap

Bila anda sedang belajar membuat hidangan yang terbuat dari telur puyuh, maka sate telur puyuh bumbu kecap ini sangatlah pantas untuk di coba, selain rasanya yang sangat enak. Namun bahan dan cara membuatnya juga sangat mudah dan bumbunya juga prakti dan tidak membutuhkan waktu lama dalam memasaknya, rebus telur puyuh lalu rendam di dalam air dingin sebelum di kupas, agar mudah saat di kupasnya nanti.


Bahan utama :

  • 30 butir telur puyuh, rebus
  • 1 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 250 ml air
  • 2 sendok makan gula pasir
  • Minyak goreng untuk menumis
  • 10 buah tusukan sate
Bahan bumbu yang di haluskan :
  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh merica
  • 1/4 sendok teh ketumbar
  • 1 cm lengkuas
  • 2 butir kemiri, sangrai
Cara membuat sate telur puyuh :
  1. Panaskan sedikit minyak pada wajan, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan lengkuas dan daun salam, tumis hingga bumbu harum dan matang.
  2. Masukkan telur putuh yang telah di kupas, aduk hingga rata, masukkan bumbu seperti kecap manis, garam, gula pasir, dan air lalu masak hingga kuah meresap ke dalam telur.
  3. Angkat dan tusuk tusuk pada tusukan sate, sajikan.