Resep Nasi Timbel Bakar

Resep Nasi Timbel Bakar - Hai jumpa lagi dengan kita admin dari resepmasakan13, nasi timbel bakar ini sekarang menginspirasi berbagai nasi bakar dengan berbagai macam isi seperti ayam dan lain lain. Untuk menjadi nasi timbel komplit anda dapat menambahkan lauk pauk seperti ayam bakar, mentimun, terong, selada dan tomat. Dengan aroma daun pisang yang dibakar membuat ciri khas dari nasi timbel semakin terasa enak dan lezat.

Nasi timbel bakar cara membuatnya sangat mudah kok, sista dan bunda bisa membuatnya untuk keluarga tercinta dirumah. Tak lengkap jika kita meyajikan nasi timbel tanpa sambal ... yup sambal membuat nasi timbel lebih berasa.


Bahan nasi timbel bakar :
  • 700 gram nasi putih
  • 5 lembar daun jeruk buang tulang daunnya
  • 2 lembar daun pandan kita potong potong 
  • daun kemangi secukupnya
  • daun pisang secukupnya
Cara membuat nasi timbel bakar :
  1. Kita campur nasi putih hangat dengan daun kemangi aduk aduk rata.
  2. Setelah itu kita ambil satu lembar daun pisang kita letakkan beberapa potongan daun jeruk daun pandan diatasnya.
  3. Kemudian taruh campuran nasi putih hangat dan daun kemangi.
  4. Kemudian gulung dan ujungnya sematkan dengan menggunakan lidi.
  5. Kemudian kita bakar nasi timbel diatas bara hingga sebagian daun hangus.
  6. Angkat dan siap disajikan. 
Demikian resep cara membuat nasi timbel bakar super lezat dan maknyus. Yuk kita sama sama praktek membuat nasi timbel yang sangat mudah membuatnya.