Resep Nasi Goreng Mawut Enak

Nasi goreng mawut adalah nasi goreng yang berisikan beragam macam isian, mulai dari nasi, ayam, mie dan sayuran, rasanya pastinya enak dan penuh akan gizi, terlebih jika nasi mawut ini adalah buatan anda sendiri. Sajikan saat nasi goreng masih panas, agar rasanya lebih enak. Nasi mawut ini memasaknya tidak memerlukan waktu yang lama, agar menjadi sangat spesial nasi mawut ini memakai daging dada ayam, yang digoreng dan disuwir suwir. Kemudian ada bumbu yang menggunakan cabai merah keriting, bawang merah, bawang merah dan cabai merah besar. Jika kurang pedas anda dapat menambahakan cabai merah keriting dalam bumbu halus. Semoga resep nasi goreng mawut ini dapat bermanfaat bagi kita semua.


Bahan utama :

  • 2 buah dada ayam, rebus, goreng lalu suwir suwir
  • 75 gr mie telur, seduh air panas
  • 500 gr nasi putih dingin
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 2 batang sawi, potong potong
  • 2 lembar kol, iris halus
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1 sendok teh terasi, bakar
  • 5 butir bawang merah
  • 2 buah cabai merah besar
Cara membuat nasi goreng mawut :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan, tumis hingga bumbu matang dan harum.
  2. Masukkan ayam, sawi dan daun kol, aduk hingga berubah warna. Masukkan pula, mie, nasi, aduk hingga rata.
  3. Tambahkan garam, kalu bubuk, kecap manis, dan merica bubuk, aduk hingga benar benar rata.
  4. Sebelum di angkat, masukkan daun bawang, lalu angkat dan segera sajikan.