Resep Dan Cara Membuat Sambal Cakalang

Resep Dan Cara Membuat Sambal Cakalang - Resepmasakan13 akan memberikan resep bagaimana cara membuat sambal cakalang. Sambal cakalang ini tak hanya mempunyai rasa pedas saja namun sangat enak banget karena rasa paduan dari ikan cakalang dan bahan lain mempunyai komposisi yang tepat. Proses pembuatan dari sambal cakalang ini juga sangat mudah kok daripada membeli kita bisa membuatnya sendiri untuk keluarga tercinta.


Bahan sambal cakalang :

  • 150 gram ikan cakalang kita suwir suwir
  • 1 sendok teh garam
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1 buah tomat kita potong potong
Bumbu yang akan kita haluskan :
  • 7 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh terasi
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 7 buah cabai merah keriting
  • 10 butir bawang merah
Cara membuat sambal cakalang enak :
  1. Pertama tama kita tumis bumbu halus hingga matang.
  2. Kemudian kita masukkan tomat yang telah dipotong potong aduk rata dan tumis tomat hingga layu.
  3. Masukkan juga ikan, garam dan juga gula. Aduk aduk hingga matang.
Nah demikian resep cara membuat sambal cakalang yang enak dan sedap, semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua.