Buntut sapi bisa anda sulap dengan tambahan sambal kemangi yang pedas dan aromam daun kemangi yang enak dan segar. paling tepat disajikan selagi masih panas, dijamin rasanya paling istimewa. Pilihlah buntut sapi yang masih baru dan segar, sehingga rasanya lebih enak. Selain itu buntut sapinya juga lunak, karena di masak dengan cara di presto terlebih dahulu, sehingga lebih mudah untuk di nikmati.
Bahan utama :
Bahan utama :
- 500 gr buntut sapi, potong potong
- 2 sendok teh garam
- 2 cm jahe
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 3 siung bawang putih utuh, goreng lalu memarkan
- Minyak untuk menggoreng
Bahan sambal kemangi :
- 6 buah cabai merah besar, goreng
- 2 butir kemiri, goreng
- 1 buah tomat, goreng
- 5 buah cabai rawit merah, goreng
- 1 sendok teh terasi, goreng
- 5 buah belimbing wuluh, pootng tipis
- 1 sendok teh garam
- 5 tangkai daun kemangi, ambil daunnya
Cara membuat buntut goreng :
- Siapkan panci presto lalu masukkan air secukupnya, tambahkan dengan buntut yang telah di potong potong, lalu tambahkan dengan merica, garam, jahe dan bawang putih, presto hingga mendesis, lalu hitung waktunya selama 30 menit.
- Angkat dan biarkan panci hingga dingin, buka lalu tiriskan. Goreng buntut di dalam minyak hingga kering, angkat dan tiriskan, sisihkan.
- Untuk membuat sambal kemangi : uleg kasar cabai bersama dengan terasi, tomat dan kemiri hingga halus.
- Tambahkan dengan irisan belimbing wuluh lalu uleg perlahan agar airnya keluar, tambahkan dengan daun kemangi lalu sisihkan.
- Sajikan buntut goreng bersama dengan sambal kemangi.