Cara Membuat Botok Sembukan (Simbukan) - Salah satu botok yang populer adalah botok simbukan atau sembukan. Resepmasakan13 selalu akan memberikan resep resep masakan nusantara yang sangat lezat dan enak.
Bahan botok sembukan :
- 100 gram botok sembukan (simbukan), siangi dan potong potong kasar
- 300 gram kelapa agak tua, parut
- 500 ml air kelapa
- 2 sendok makan tempe, tumbuk halus
- cabai rawit secukupnya
- daun pisang untuk membungkus
Bumbu yang dihaluskan untuk botok sembukan :
- 6 butir bawang merah
- 2 cm kencur
- 5 buah cabai rawit
- 3 siung bawang putih
- gula pasir secukupnya
- garam secukupnya
Cara membuat botok sembukan :
- Kita campur kelapa parut dan 100 air kelapa kemudian sisihkan.
- Kita remas remas daun sembukan dengan sisa air kelapa (400 ml) sampai sedikit layu. Kemudian cuci hingga bersih dan tiriskan.
- Kita campur bumbu yang dihaluskan dengan tempe.
- Masukkan kelapa parut dan daun sembukan aduk aduk hingga tercampur rata dengan bumbu dan tempe.
- Ambil daun pisang dan letakkan kurang lebih 2 sendok makan adonan botok. Bungkus dan sematkan dengan lidi. Lakukan hal yang sama pada adonan botok lainnya.
- Kukus selama kurang lebih 50 menit hingga botok sembukan matang. Sajikan dengan nasi putih hangat.