Resep Amparan Tatak Pisang Super Enak

Resep cara membuat amparan tatak pisang akan kami hadirkan di resep masakan 13. Amparan tatak pisang ini cara membuat nya sangat mudah, kita menggunakan dua bahan utama yang terdiri dari bahan satu dan bahan dua. Untuk bahan isinya ada pisang tanduk yang kita kukus terlebih dahulu.


Bahan I :
  • 800 ml santan terbuat dari 1 butir kelapa
  • 100 gram tepung sagu
  • 200 gram tepung beras
  • 2 buah pisang tanduk kita kukus, kupas kulitnya dan belah menjadi dua
  • 100 gram gula pasir
  • 3 lembar daun pandan kita ikat
  • 1/2 sendok teh garam
Bahan II :
  • 350 ml santan terbaut dari 1/2 butir kelapa
  • 100 gram tepung beras
  • 75 gram gula pasir
  • 1/4 sendok teh garam
  • 25 gram tepung sagu
  • 3 lembar daun pandan kita ikat
Cara membuat amparan tatak pisang enak lembut :
  1. Untuk membuat bahan I : rebus santan bersama dengan daun pandan hingga harum, angkat dan biarkan hingga dingin. Setelah santan dingin, tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung beras, tepung sagu, gula pasir dan garam, asambil di aduk secara perlahan. Sisihkan.
  2. Untuk membuat bahan II :  rebus santan bersama dengan daun pandan hingga harum, angkat dan biarkan hingga dingin. Setelah santan dingin, tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung beras, tepung sagu, gula pasir dan garam, asambil di aduk secara perlahan. Sisihkan.
  3. Tuang adonan I ke dalam loyang yang telah di oles minyak dan di alasi dengan palstik hingga rata, kukus di dalam dandang selama 30 menit hingga matang, angkat.
  4. Tata potongan pisang di atas, lalu tuang adonan II di atasnya, lalu kukus kembali selama 30 menit hingga matang, angkat dan dinginkan, potong potong sesuai selera. Sajikan.